Peternak ayam rakyat atau peternak mandiri menjerit minta pertolongan kepada Presiden Joko Widodo. Pasalnya, mereka bukan hanya mengalami kerugian yang cukup besar, tetapi mereka juga terus menerus dihimpit oleh integrator dan dibebankan biaya produksi yang tinggi. Ketua Umum Gabungan Organisasi Peternak Ayam Nasional (GOPAN), Pardjuni menyebut kondisi peternak ayam rakyat atau peternak mandiri saat ini selalu dibenturkan dengan pabrik pakan dan bibit secara terus menerus. Padahal, peternak rakyat sendiri saat ini sudah terhimpit dan sudah banyak yang berguguran. “Harapan kita kepada pemerintah, lindungi lah usaha UMKM ini. Dengan cara memberikan kondisi yang kondusif gitu loh, jangan selalu dibenturkan dengan pabrik pakan dan bibit, apalagi integrator. Jadi kalau pemerintah ini pro ke peternak rakyat, tolonglah lindungi peternak rakyat,” kata Pardjuni kepada CNBC Indonesia, Kamis (11/7/2024). Ia meminta agar pemerintah melindungi peternak rakyat, dengan cara memberlakukan para … Lanjutkan membaca