Harga Telur Ayam Peternak Blitar Tinggi

Telur Blitar

Perjuangan peternak ayam petelur Blitar telah membuahkan hasil. Saat ini harga telur mencapai angka tertinggi dalam sejarah. Per kg telur bisa terjual di kisaran harga Rp 19.500 dari peternak. Menurut seorang peternak Desa Dadaplangu Kec.  Ponggok, Kab. Blitar, Sukarman, kenaikan harga telur ini didukung oleh berbagai faktor. Namun yang utama adalah kekompakan peternak Blitar. “Sekarang peternak sini kompak. Kalau dulu jalan sendiri-sendiri ternyata ini dimanfaatkan para broker terutama Jakarta. Makanya sekarang peternak kompak, jadi disparitas harga telur antara Blitar dan Jakarta hanya di kisaran Rp 1.500/kg,” terang Sukarman ditemui di kandangnya, Sabtu (22/7/2017) . Dulu harga telur dari peternak Blitar hanya kisaran Rp 13.600. Namun harga di pasar Jakarta bisa mencapai Rp 22.000/kg. Sedangkan saat  ini, harga di pasaran Blitar berkisar Rp 20.000/kg. Sementara di pasar Jakarta di kisaran harga Rp 22.000/kg. Perbedaan harga itu, … Lanjutkan membaca